PENYEMATAN BREVET KEHORMATAN KESEHATAN PENYELAMAN DAN HIPERBARIK

Foto Berita

PENYEMATAN BREVET KEHORMATAN KESEHATAN PENYELAMAN DAN HIPERBARIK

Surabaya, 26 Agustus 2019 Lembaga Kesehatan Kelautan (LAKESLA Drs. Med. R. Rijadi S., Phys.) memberikan brevet kehormatan kepada Thailand Military medicine yang disematkan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan TNI AL Laksamana pertama TNI dr. I.D.G. Nalendra Djaya Iswara SpB SpBTKV. yang disematkan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan TNI AL Laksamana pertama TNI dr. I.D.G. Nalendra Djaya Iswara SpB SpBTKV. Penyematan brevet kehormatan kesehatan penyelam dan hiperbarik diberikan kepada General (Army) Prajak Bunjitpimol, Major General (Army) Chana Limitlaohapunth, dan AVM (Air Forces) Kriengsak Amiroj.

Penyematan Brevet Kehormatan kesehatan penyelaman dan Hiperbarik dari Lakesla bertujuan untuk memberikan penghargaan atas jasa-jasa dalam membangun kerjasama yang kuat dan silahturahmi antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Tahiland Military Medicine dalam melaksanakan tugas di dalam negri maupun di luar negri, sehingga tugas di lapangan dan kerjasama bisa berjalan dengan lancar dan aman. Penyematan brevet kehormatan tersebut juga bertujuan untuk mengenalkan bagaiman tugas dan fungsi Lembaga Kesehatan Kelautan (Lakesla) dalam mendukung bidang kesehatan TNI di Indonesia. #lakesla #tnial #hiperbarik